Selasa, 19 Agustus 2014

All about Bangkalan's city

"KABUPATEN BANGKALAN"

Kabupaten Bangkalan adalah sebuah kabupaten.  Ibukotanya adalah Bangkalan. Kabupaten ini terletak di ujung paling barat pulau Madura; berbatasan dengan laut jawa di utara.bKabupaten Bangkalan memiliki sejumlah lokasi Wisata yang terbagi dalam beberapa kategori, yakini :
Wisata Alam, Wisata Religi, Wisata Sejarah dan Wisata Kuliner dan Keluarga. Wisata Kuliner sendiri mulai terkenal di bangkalan sejak di resmikanya Jembatan Suramadu.


Wisata Religi 

 

  •  Makam Syaikhona Muhammad Kholil di Martajasah Bangkalan 
  •  Belum lengkap rasanya kalau ke Bangkalan tetapi tidak ke Masjid Syaichona Cholil. Masjid ini sudah terkenal karena bangunannya dan Makam para kyai dari Bangkalan Madura. Bangunan dan tata ruang yang tidak kalah dari masjid lainnya, membuat masjid Syaichona ini sering di kunjungi para pendatang dari luar kota maupun luar Jawa

  • Sumber Mata Air / Pemandian Kec.Modung ( sumber bening - Langkap) 
  • Sumber air mata air pemandian ini sering digunakan warga untuk mandi. Karena airnya sangat jernih dan bersih. Konon dapat menyembuhkan beberapa penyakit kulit.
  • Wisata Sejarah


-Mercusuar Sembilangan
Mercusuar Sembilangan, adalah objek wisata sejarah di Bangkalan, Madura. Mercusuar warisan Belanda ini nama aslinya Mercusuar ZM Willem III. Coba melongok dari puncak mercusuar. Kalau tak berani, kepala pun terasa pusing.
Ketinggian 65 meter, di area selebar setengah meter dengan angin bertiup kencang. Sangat cocok untuk melihat pemandangan, karena dari puncak mercusuar kita dapat melihat pantai dan suramadu.



-Makam raja-raja Bangkalan di Aermata Arosbaya
Makam Rato Ebu terletak didalam kompleks Pasarean “Aer Mata”, terletak25 km arah Utara kota Bangkalan, tepatnya di desa Buduran KecamatanArosbaya Kabupaten Bangkalan. Makam Rato Ebu adalah makam seorang wanitamulia bernama Syarifah Ambami.
  • Wisata Alam

  • Bukit Geger
  • Bukit Geger, terletak kurang lebih 30 km arah tenggara kota Bangkalan, tepatnya berada di desa Geger, kecamatan Geger.
    Bukit yang hijau dan tenang ini berada di ketinggian sekitar 150-200 M dari permukaan laut. Obyek wisata bukit Geger ini banyak dikunjungi wisatawan yang datang ke Bangkalan, selain sebagai bumi perkemahan juga biasa digunakan sebagai tempat pendakian.
    Disekitar bukit, terdapat lokasi-lokasi lainnya yang bisa dikunjungi seperti, hutan akasia, hutan mahoni dan hutan jati seluas 42 hektar. Terdapat pula, Lembah Palenggiyan dengan keindahan danau dan jajaran sawahnya yang hijau dan mempesona.
    Bukit ini juga memiliki 5 goa legendaris dan bersejarah, dengan nama-nama dalam bahasa Madura yaitu: Goa Petapan (gua untuk bersemedi), Goa Potre (gua putri), Goa Planangan (gua laki-laki), Goa Pancong Pote (gua pancung putih), dan Goa Olar (gua Ular).
     


  • Pantai Siring Kemuning di desa Macajah, Tanjungbumi
  • Suasana di tepi Pantai Siring Kemuning cukup asri dan sejuk, di lokasi dekat pintu masuk terdapat pohon-pohon yang cukup rindang, cocok sekali digunakan untuk lesehan sekedar melepas penat selama perjalanan menuju pantai. Tapi jangan lupa dengan syaratnya, tikar atau alas untuk lesehan harus dibawa sendiri karena belum ada yang menyewakannya. Tapi sangat di sayangkan, karena pantai ini sudah tidak ada lagi fasilitas yang di berikan oleh pemerintah, sehingga banyak sekali sampai di sekitar pantai


  • Pantai Rongkang
  • Pantai Ini Terletak Di Desa Kwanyar Barat Kecamatan Kwanyar Kabupaten Bangkalan, kira-kira 35 km di selatan kota Bangkalan. banyak keistimewaan di pantai rongkang ini, diantaranya berjejernya bebatuan di sepanjang pantai dan juga bukit berundak-undak yang tingginya sekitar dua puluh hingga dua puluh lima meter di atas permukaan laut.Pada waktu senja dan malam hari, terlihat kilauan sinar dari lampu kapal-kapal yang berlayar di selat madura jadi pemandangan yang sangat menarik dan pantulan sinar-sinar lampu di permukaan air yang memantul dari arah kota Surabaya menambah keindahan di sekitar pantai
  • Budaya Bangkalan

    •  Kerapan Sapi

    Seni pertunjukan berupa kerapan sapi dan topeng dalang. Perlombaan memacu sapi pertama kali diperkenalkan pada abad ke 15 (1561 M) pada masa pemerintahan Pangeran Katandur di keraton Sumenep. Permainan dan perlombaan ini tidak jauh dari kaitannya dengan kegiatan sehari-hari para petani, dalam arti permainan ini mem berikan motivasi kepada kewajiban petani terhadap sawah ladangnya dan disamping itu agar petani meningkatkan produksi ternak sapinya.
  • Wisata Kuliner dan Keluarga

     

  • Taman Rekreasi Kota (TRK) Bangkalan
  • Tempat rekreasi yang berada jantung kota Bangkalan ini banyak dikunjungi masyarakat Bangkalan dan sekitarnya. Berada di belakang stadion olahraga Bangkalan, taman ini dilengkapi dengan fasilitas bermain -anak-anak, sepeda air dan hiburan lainnya. kondisi taman yang sejuk, bersih dan rindang sangat membuat nyaman bagi pengunjung yang datang. Tidak hanya itu, taman ini pun sudah memiliki fasilitas yang cukup memadai untuk kebutuhan wisatawan, mulai dari gazebo, MCK, kantin, Musholah, fasilitas hiburan dan bahkan permainan. kan tersalurkan, ada banyak ikan yang di sebar memang khusus untuk di pancing. Selain beberapa fasilitas tersebut, terdapat pula fasilitas kolam renang, namun anda diharuskan membeli tiket masuk lagi yaitu sebesar 5.000 per orangnya, setelah itu barulah anda dapat berenang sepuasnya. Jika sudah lelah berenang, anda dapat bersantai di kafetaria yang ada di lantai dua. Disana anda dapat membeli makanan dan minuman yang tersedia sambil bersantai menikmati pemandangan sekitar.



  • Bebek Sinjay
  • Bebek Sinjay terletak di Bangkalan, Madura, tidak terlalu jauh dari pusat kota. Dari pintu tol Jembatan Suramadu, RM Bebek Sinjay ini bisa ditempuh kurang lebih sekitar 20 menit. Kalau mau kemari memang lebih baik menghindari jam-jam makan siang apalagi hari libur.Bebek sinjay ini sudah terkenal dimana mana, tidak heran orang dari luar Madura jauh jauh hanya ingin mencoba bebek sinjay saja. Bumbu dan empuknya bebek sinjay, dan sambalnya sangat cocok dimakan siang hari. Ditemani tes manis atau es kelapa, pasti siapa pun yang menikmati bebek ini akan ketagihan untuk mencoba lagi. Tidak heran, jika bebek sinjay ini, sore hari sudah habis diserbu oleh pembelinya. Dengan harga 16 ribu saja sudah bisa mencoba bebek sinjay.


  • Kain Batik Tanjung Bumi
  • Berkunjung ke Bangkalan, pasti harus mempunyai oleholeh. Oleh oleh khas Tanjung Bumi ini mungkin cocok. Kain batik Tanjung Bumi ini sudah tersohor sampai ke luar negeri. Proses pembuatannya yang lama, corak dan otif yang beraneka ragam, dan memilki warna yang bagus, cocok untuk dijadikan oleh oleh atau bingkisan.


  • Banplaz (Bangkalan Plaza)
  • Plaza Bangkalan adalah pusat perbelanjaan terlengkap dan termewah pertama di Madura. Lokasinya yang sangat strategis di jalan ring road memudahkan orang-orang jika mau berbelanja atau sekedar pelesiran mencari hiburan.
    Plaza Bangkalan sendiri terdiri dari empat lantai . lantai satu Banplaz digunakan untuk toko emas, pakaian, sepatu, barang elektronik, dan komputer.
    Lokasi Plaza Bangkalan terletak di Jl. Halim Perdana Kusuma Bangsa (Ring Road), Bangkalan. Tepatnya di sebelah timur Pasar Baru Ki Lemah Duwur. Bangkalan Plaza resmi dibuka pada Minggu, 30 Oktober 2011. 

Semakin berkembangnya Bangkalan, dengan adanya Jembatan Suramadu Bangkalan  memiliki perkembangan yang sangat pesat. Inverstor dari berbagai daerah pun banyak berinvestasi di Bangkalan, seperti perumaha. Bahkan Bangkalan sudah memiliki universitas negeri sendiri yaitu UTM ( Universitas Trunojoyo Madura). Di Bangkalan juga banyak wisata wisata yang patut di kunjungi. Makanan khas tradisional yang ada di Bangkalan contohnya : Nasi serpang, soto madura, sate madura, bebek sinjay, dan masih banyak lagi. Untuk bisa datang ke Bangkalan cukup menyebrang jembatan suramadu, mobil seharga tiga puluh ribu, sepeda motor tiga ribu rupiah saja.

sumber : http://id.wikipedia.org/wiki/Kabupaten_Bangkalan
sumber : http://bangkalankab.go.id/#

Tidak ada komentar:

Posting Komentar